Tampil Beda
Tampil beda adalah suatu bentuk kepribadian atau sikap yang kita pilih untuk berbeda dengan orang lain dan apa adanya. Sikap untuk menjadi diri sendiri, menghargai diri sendiri dan menerima diri kita apa adanya baik itu kelebihan kita maupun kekurangan kita. Orang yang bisa menerima dirinya akan mudah menentukan jalan hidupnya atau mengikuti garis hidupnya. Orang-orang seperti inilah yang akan tampil sebagai orang-orang yang berbeda.
Nah bagaimana caranya agar kamu bisa tampil beda dan menjadi diri sendiri?
1. Tentukan konsep dan gaya hidup seperti apa yang kamu inginkan.
Apakah kamu ingin menjadi anak-anak band, anak-anak basket, anak-anak kutu buku, anak-anak funky atau anak-anak yang memiliki gaya hidup yang lainnya? Apapun keputusan kamu nantinya hendaklah tetap berada pada apa yang Tuhan kehendaki, setelah itu peganglah konsep hidup yang sudah kamu putuskan tersebut dan mulailah menjadi dirimu sendiri. Hanya saja, kamu harus tetap libatkan Tuhan dalam hidupmu. Sebab pilihan hidup yang kamu inginkan tidak ada yang salah bila kamu tetap menempatkan Tuhan sebagai tujuan utama hidup kamu. Artinya walaupun kamu hidup berpenampilan seperti anak-anak punk kamu tidak akan terjerumus kedalam pergaulan yang salah bila kamu memiliki ikatan hubungan yang baik dengan Tuhan.
2. Percaya diri.
Setelah kamu memilih konsep dan gaya hidup kamu,perlu bagi kamu untuk percaya bahwa pilihan kamu memang sesuai dengan diri kamu. Jangan mudah berubah pikiran apalagi mudah dipengaruhi oleh orang lain atau lingkungan. Bila kamu merasa bimbang kembalilah melihat konsep hidup yang sudah kamu pilih tersebut agar semangat tampil bedamu tidak berkurang.
3. Pengaruhi, jangan dipengaruhi.
Bila orang-orang disekitarmu mudah dipengaruhi, kamu harus bisa menjadi orang yang tidak mudah dipengaruhi. Dan sebaliknya kamulah yang mempengaruhi orang lain. Dengan begitu kamu tidak akan mudah kehilangan konsep hidup kamu. Tetapi kamu perlu tetap bijak dalam mempengaruhi orang lain. Contonhnya bila orang lain tidak sependapat dengan dirimu, kamu tidak boleh memaksakan. Jika kamu memaksa nantinya konsep hidupmu justru terlihat tidak menarik. Snot cool.
4. Mau belajar.
Tampil beda cenderung mengutamakan penampilan luar. Tapi hal seperti ini biasanya hanya bersifat sementara. Untuk lebih menarik yang harus kamu perhatikan adalah perubahan dalam dirimu - inner. Caranya adalah dengan mau belajar dan menyukai informasi terkini. Dengan mau belajar terus menerus kamu bersedia membangun diri secara pribadi maupun wawasan.
5. Memberi contoh.
Jika kamu hanya pandai berkata-kata tanpa mampu membuktikan lewat tindakanmu itu sama saja dengan kentut. Terdengar bunyinya tapi tidak terlihat dan baunya malah tidak sedap. Kamu perlu menyelaraskan antara kata-katamu dan tindakanmu bila ingin memberi contoh pada orang lain. Contoh hidupmu akan menjadi wujud nyata dalam hidup.
Selamat tampil beda, Tuhan memberkatimu senantiasa.
(for my lovely students in class 8.2 - 2008/2009)
Nah bagaimana caranya agar kamu bisa tampil beda dan menjadi diri sendiri?
1. Tentukan konsep dan gaya hidup seperti apa yang kamu inginkan.
Apakah kamu ingin menjadi anak-anak band, anak-anak basket, anak-anak kutu buku, anak-anak funky atau anak-anak yang memiliki gaya hidup yang lainnya? Apapun keputusan kamu nantinya hendaklah tetap berada pada apa yang Tuhan kehendaki, setelah itu peganglah konsep hidup yang sudah kamu putuskan tersebut dan mulailah menjadi dirimu sendiri. Hanya saja, kamu harus tetap libatkan Tuhan dalam hidupmu. Sebab pilihan hidup yang kamu inginkan tidak ada yang salah bila kamu tetap menempatkan Tuhan sebagai tujuan utama hidup kamu. Artinya walaupun kamu hidup berpenampilan seperti anak-anak punk kamu tidak akan terjerumus kedalam pergaulan yang salah bila kamu memiliki ikatan hubungan yang baik dengan Tuhan.
2. Percaya diri.
Setelah kamu memilih konsep dan gaya hidup kamu,perlu bagi kamu untuk percaya bahwa pilihan kamu memang sesuai dengan diri kamu. Jangan mudah berubah pikiran apalagi mudah dipengaruhi oleh orang lain atau lingkungan. Bila kamu merasa bimbang kembalilah melihat konsep hidup yang sudah kamu pilih tersebut agar semangat tampil bedamu tidak berkurang.
3. Pengaruhi, jangan dipengaruhi.
Bila orang-orang disekitarmu mudah dipengaruhi, kamu harus bisa menjadi orang yang tidak mudah dipengaruhi. Dan sebaliknya kamulah yang mempengaruhi orang lain. Dengan begitu kamu tidak akan mudah kehilangan konsep hidup kamu. Tetapi kamu perlu tetap bijak dalam mempengaruhi orang lain. Contonhnya bila orang lain tidak sependapat dengan dirimu, kamu tidak boleh memaksakan. Jika kamu memaksa nantinya konsep hidupmu justru terlihat tidak menarik. Snot cool.
4. Mau belajar.
Tampil beda cenderung mengutamakan penampilan luar. Tapi hal seperti ini biasanya hanya bersifat sementara. Untuk lebih menarik yang harus kamu perhatikan adalah perubahan dalam dirimu - inner. Caranya adalah dengan mau belajar dan menyukai informasi terkini. Dengan mau belajar terus menerus kamu bersedia membangun diri secara pribadi maupun wawasan.
5. Memberi contoh.
Jika kamu hanya pandai berkata-kata tanpa mampu membuktikan lewat tindakanmu itu sama saja dengan kentut. Terdengar bunyinya tapi tidak terlihat dan baunya malah tidak sedap. Kamu perlu menyelaraskan antara kata-katamu dan tindakanmu bila ingin memberi contoh pada orang lain. Contoh hidupmu akan menjadi wujud nyata dalam hidup.
Selamat tampil beda, Tuhan memberkatimu senantiasa.
(for my lovely students in class 8.2 - 2008/2009)
Comments
Post a Comment